| Penyerahan Hasiah dan Piagam dari Walikota Sungai Penuh |
Ibu Devi Anggun Sri, S.Pd, M.Si merupakan salah satu guru berprestasi Terbaik I Tingkat Kota Sungai Penuh, dan menerima penghargaan langsung dari Bapak Wali Kota Sungai Penuh pada hari Pendidikan Nasional tanggal 2 Mei 2015 lalu di lapangan merdeka Kota Sungai Penuh. Selain itu pada kesempatan yang sama Bapak Kepala SMA Negeri I Sungai Penuh Drs. Zulkifli juga diumumkan memperoleh juara II Kepala Sekolah Berprestasi. Tentunya ini sangat membanggakan bagi keluarga besar SMA Negeri I Sungai Penuh, yang selalu mengukir prestasi.
Semoga Guru Biologi ini yang merupakan lulusan Universitas Indonesia (UI) ini nantinya dapat sukses ke tingkat Provinsi dan Nasional. Aminn.. (RA)
| Guru Berprestasi Kota Sungai Penuh |




















Posting Komentar